Tanggal Rilis | : | 2 Maret 2021 |
Ukuran File | : | 0.35 MB |
Abstraksi
·
Perekonomian Penajam Paser Utara Tahun 2020 yang
diukur berdasarkan Produk Domestik regional Bruto (PDRB) menurut lapangan usaha
atas dasar harga berlaku mencapai Rp 9,05 triliun dan atas dasar harga konstan
sebesar Rp 6,06 triliun.
·
Ekonomi Kabupaten Penajam Paser Utara Tahun 2020
mengalami penurunan sebesar minus 2,34 persen dari tahun 2019.
·
Dari sisi produksi, penurunan ekonomi disebabkan
oleh kontraksi yang terjadi pada beberapa lapangan usaha, termasuk lapangan
usaha utama. Lapangan usaha yang mengalami kontraksi kuat adalah Industri
Pengolahan. Sedangkan lapangan usaha yang mengalami pertumbuhan tertinggi
adalah Pengadaan Listrik dan gas.
·
Struktur perekonomian Penajam Paser Utara tahun
2020 dari sisi produksi masih didominasi oleh Lapangan Usaha Pertambangan dan
Penggalian; Pertanian, Kehutanan, dan Perikanan; dan Industri Pengolahan.
Sumber: BPS Kabupaten Penajam Paser Utara
Berita Resmi Statistik Terkait
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kabupaten Penajam Paser UtaraJl. Propinsi Km 09 Nipah - Nipah
Penajam 76411
Telp : (0542) 7211471 Fax : (0542) 7211478 Email : bps6409@bps.go.id
Tentang Kami