Tanggal Rilis | : | 4 Mei 2020 |
Ukuran File | : | 0.89 MB |
Abstraksi
Nilai ekspor Provinsi Kalimantan Timur Maret 2020 mencapai US$ 1,31 miliar atau mengalami kenaikan sebesar 4,89 persen dibanding dengan ekspor Februari 2020. Sementara bila dibanding Maret 2019 mengalami penurunan sebesar 13,17 persen.Nilai ekspor barang migas Maret 2020 mencapai US$ 136,20 juta, turun 22,11 persen dibanding Februari 2020. Sementara ekspor barang non migas Maret 2020 mencapai US$ 1,18 miliar, naik 9,27 persen dibanding Februari 2020.Secara kumulatif nilai ekspor Provinsi Kalimantan Timur periode Januari-Maret 2020 mencapai US$ 3,81 miliar atau turun 8,05 persen dibanding periode yang sama tahun 2019.Dari seluruh ekspor periode Januari-Maret 2020, peranan ekspor barang migas mencapai 12,02 persen sedangkan peranan ekspor barang non migas mencapai 87,98 persen.Nilai impor Provinsi Kalimantan Timur Maret 2020 mencapai US$ 301,12 juta atau mengalami kenaikan sebesar 37,26 persen dibandingkan dengan impor Februari 2020. Sementara bila dibanding Maret 2019 mengalami kenaikan sebesar 29,40 persen.Impor barang migas Maret 2020 mencapai US$ 222,92 juta, naik 69,76 persen dibanding Februari 2020. Sementara impor barang non migas Maret 2020 mencapai US$ 78,21 juta, turun sebesar 11,20 persen dibanding Februari 2020.Secara kumulatif nilai impor Provinsi Kalimantan Timur periode Januari – Maret 2020 mencapai US$ 736,77 juta atau naik sebesar 13,63 persen dibanding periode yang sama tahun 2019. Dari seluruh impor periode Januari - Maret 2020, peranan impor barang migas mencapai 63,92 persen sedangkan peranan impor barang non migas mencapai 36,08 persen.Neraca perdagangan Provinsi Kalimantan Timur pada bulan Maret 2020 surplus sebesar US$ 1,01 miliar, mengalami penurunan jika dibandingkan dengan neraca perdagangan pada bulan Februari 2020 yang surplus sebesar US$ 1,03 miliar. Sedangkan secara kumulatif, neraca perdagangan Provinsi Kalimantan Timur periode Januari – Maret 2020 surplus sebesar US$ 3,07 miliar.